Jumat, 20 Maret 2009

Sekolah adalah media sosialisasi kedua dalam kehidupan kita,Nah... rubrik kita kali ini adalah tentang salah satu sekolah yang sangat populer di masyarakat.. menyandang gelar SMA yang PLUS..dan sekarang menyandang gelar RSBI.Yaitu SMA NEGERI 7 BANJARMASIN.
Akhir-akhir ini,selain mereka semakin sering mendapat juara,mereka diutus oleh Kejaksaan Agung untuk membuka KANTIN KEJUJURAN.
Sistem dalam kantin kejujuran ini adalah,dimana sebuah kantin yang tidak ada penjaga di dalamnya,hanya memakai kejujuran dari pembeli masing-masing.Di akhir bulan,modal akan di kurangi dengan hasil penjualan,apabila kurang,maka ada kecurangan di dalamnya. Namun,kita sudah mengetahui bahwa sekolah ini memang sekolah yang pantas untuk di tunjuk pihak Kejaksaan Agung untuk menjalani tugas.
SELAMAT DAN SUKSES TERUS buat SMA NEGERI 7 BANJARMASIN!
Smaven,Smaven,Smaven,,JAYA!!!

Sabtu, 14 Maret 2009


Pernah dengar ato liat band yang ini???
jujur..ini band yang membuka hatiku untuk mencintai gothic symphony..
mereka adalah MALICE MIZER.
band ternama Jepang yang dimana Gackt pernah menjadi vocalist nya.
band ini di bangun oleh frontier-nya yaitu sang guitarist.. Mana.
sekarang kita tahu kalau Mana menjadi Guitarist di band MOI DIX MOIS.
Mana,dimana "laki-laki cantik" ini menggunakan gaya gothic dan anak-anak Victorian itu,sebelumnya mendirikan Malice Mizer ini dengan image unik,mereka sering menggunakan elegant gothic music yang cukup indah didengarkan.. dan kebanyakan lagu-lagu mereka berunsur kesedihan..
ga pernah dengar?
cobain aza lagu-lagu sendu nan merdu dari mereka..

Selasa, 10 Maret 2009




Lihat band yang satu ini...mereka mengambil nama kota di France..salah satu kerajaan disana.. yaitu Versailles..namun mereka hadir di Jepang,dengan beranggotakan 5 personil,Hizaki yang telah selesai dengan Hizaki Grace Project-nya,kembali membentuk sebuah band bersama dengan Teru sebagai guitarist,Jasmine sebagai bassist,Yuki sebagai drummer,dan Kamizo dari Lareine sebagai vocalist yang mengandalkan suara khas choir-nya..Hizaki sendiri menjadi guitarist,namun disini mereka mengandalkan double melody.Setelah menggebrak Jepang dengan Album-album mereka,Prince & Princess,Lyrical Sympathia,,cross gate,the revenant choir.Kini mereka datang dengan album NOBLE WAS BORN IN CHAOS pada tahun 2008.Terdapat banyak lagu-lagu energik di dalamnya,seperti lagu Zombie,Second Fear-Another Descendant,Antique in the Future,dan ada satu lagu mellow yang berjudul Episode.Band yang satu ini,mengenakan costume dari Prancis di abad pertengahan dan menggabungkannya dengan Gothic Visual key ala Japanese.Diiringi dengan drum Yuki yang sangat enerjik,Bass Jasmine yang anggun,dan gitar-gitar dari Teru dan Hizaki,terasa sangat pas dengan alunan choir dari Kamizo.Coba rasakan hentakkan mereka yang sangat megah dibanding band-band yang lain.
Label: Music

Minggu, 08 Maret 2009



lihatlah kembali...
hanya ada kemunafikan disekitarmu..
coba kau buka jendela itu..
ada banyak raga yang bisa kau rasuki...
mengapa kau hanya terjerumus dalam satu kehampaan..?
sebuah rasa...
semua citra...
bisa kau kendalikan...
karena jiwalah yang mengontrol raga.....
don't look back if you only see nothing...
look for yourself...
wake up from your soul's cemetery...